Home » » Game dan Aplikasi Terpopuler di ANDROID 2013

Game dan Aplikasi Terpopuler di ANDROID 2013


Sistem operasi android yang di tanamkan di smartphone sudah merajalela di Indonesia. Yang awalnya tergila-gila dengan blacberry kini beralih ke Android. Memang tidak bisa di pungkiri sistem android yang di pimpin oleh google, kini mempunyai banyak sekali layanan-layanan gratis yang bisa di nikmati para penggunanya.

Diantaranya, Google Drive, Google Play, Google Map dan masih banyak lagi. Dengan banyaknya pengguna smartphone android. Kini banyak developer yang membuat aplikasi dan games untuk si pintar robot hijau itu. Tak sedikit game aplikasi yang dibuatnya menjadi populer. Kali ini saya akan membagikan  aplikasi dan game yang sangat populer yang banyak di download. Apa sajakah game tersebut ?

1.Angry Bird

Ini dia burung pemarah yang biasa di mainkan di lempar-lempar, yaitu Angry Bird. Permainan sederhana melainkan akan sedikit menguras otak dan menyebalkan jika tidak bisa menyelesaikan misi. Angry bird sangat terkenal sekali sampai sudah banyak versi yang di buatnya dan untuk PC juga sudah ada. 
nih penampakannya :

2.Swiftkey Keyboard

Posisi puncak diduduki oleh Swiftkey Keyboard, aplikasi ini sudah didownload jutaan kali oleh pengguna Android dan 260.638 orang di antaranya memberikan review. Swiftkey Keyboard menawarkan fitur yang lebih baik dibandingkan keyboard bawaan. Mampu memprediksi kata selanjutnya yang akan Anda ketikkan dan mendukung 60 bahasa dengan tingkat akurasi yang baik. Aplikasi ini memberikan saran per kata secara bersamaan dalam 3 bahasa yang dapat Anda sesuaikan.

3.Dolphin Browser


Aplikasi peramban ini sebenarnya tak kalah populer dibanding Mozilla atau Chrome, di Google App sendiri aplikasi ini sudah didownload lebih dari 50 juta kali dengan rating rata-rata 4.7 atau nyaris sempurna. Peramban Dolphin memiliki tampilan home screen yang cukup menawan, fiturgesture dan kontrol suara dan juga fitur sharing yang mudah digunakan. Fitur di dalamnya tak hanya itu, ada bermacam fitur lain layaknya standar peramban namun sebagai peramban mobile, Dolphin punya fitur yang lebih kaya.

4.Clash of Clans



Edisi kali ini kita disambut oleh game Clash of Clans yang mengajak Anda untuk bertarung dan membangun generasi klan terbaik Anda, mulai menyusun strategi terbaik dan membangun kekuatan dengan pasukan terhebat untuk menaklukkan pemain lain di seluruh dunia.
Peran Anda di game ini adalah sebagai pemimpin klan yang harus mampu membangun pasukan dengan kemampuan terbaik, menjadi dominan lalu merebut klan lain. Jadilah klan terbaik!
5.Ski Safari


Di game ini Anda akan berperan sebagai Sven yang menjelajah gunung salju yang super dingin, tapi Sven mendapat bantuan dari berbagai hewan di sana, setiap hewan memberi tambahan kecepatan untuknya. Tujuan utama Sven adalah menjadi yang tercepat, tapi untuk mendapatkan skor tertinggi, ia juga harus beraksi akrobat saat melompat dari ketinggian. So, siapkan sweater Anda dan bersiap untuk melompat!



___
Itu dia daftar game dan aplikasi terpopuler 2013,jika penasaran langsung aja download segera di Play Store :)
Makasih udh berkunjung :)

Jangan Lupa komentar nya yah 


Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar

Popular Posts

 
Support : Your Link | Your Link | Your Link
Copyright © 2013. Wandy Korozoky - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger
-->